Cara Membuat Undangan Acara / Event Facebook

Cara Membuat Undangan Acara / Event Facebook - Adalah salah satu cara yang dapat dilakukan untuk mengundang teman-teman kita untuk menghadiri acara yang akan kita selenggarakan. Bisa acara pesta pernikahan, acara ulang tahun, acara reuni, dan masih banyak lagi. Facebook menyediakan fasilitas / fitur event ini untuk memudahkan pengguna nya.

Banyak manfaat jika anda menggunakan fitur event Facebook ini. Antara lain adalah (i) bisa menghemat biaya, karena anda tidak perlu membuat undangan versi cetak, (ii) bisa menghemat waktu, (iii) undangan ini bisa dibuat dengan mudah dan cepat, asalkan anda sudah punya akun Facebook.

Beberapa waktu yang lalu saya sudah share tentang Cara Mendaftar / Membuat Akun Twitter. Sebagai panduan praktis untuk anda yang ingin membuat profil di Twitter. Dalam kesempatan kali ini saya akan menjelaskan Cara Membuat Undangan Acara / Event Facebook. Berikut adalah langkah-langkahnya.

1. Pastikan bahwa anda sudah mempunyai Akun Facebook

2. Silahkan log in ke Facebook di www.facebook.com
Event Facebook
3. Klik menu Acara / Event
Acara Facebook
4. Klik tombol Buat Acara
Undangan Acara Facebook
5. Lengkapi form Acara yang akan anda buat
Cara Membuat Undangan Acara / Event Facebook
Keterangan:
Nomor 1 tulis Nama Acara Anda, contoh: Pesta Pernikahan Aditya dan Anisa
Nomor 2 tulis deskripsi Acara
Nomor 3 tulis Lokasi / Tempat Acara
Nomor 4 tentukan tanggal pelaksanaan Acara
Nomor 5 tentukan jenis privasi
Nomor 6 check list bahwa tamu dapat mengundang teman yang lain

Kemudian klik tombol Buat

6. Silahkan edit Acara Anda
Undangan Acara Pernikahan Facebook
Keterangan:
Nomor 1 tambahkan foto / gambar background
Nomor 2 undang teman
Nomor 3 sunting / edit acara anda

Saya kira cukup sekian dulu tutorial Cara Membuat Undangan Acara / Event Facebook. Kini giliran anda yang mencobanya. Good luck ya! Jangan lupa baca juga posting menarik lainnya tentang Cara Membuat Halaman Google Plus. Terimakasih atas atensinya.

0 Response to "Cara Membuat Undangan Acara / Event Facebook"

Posting Komentar